Inilah 6 Cara Ampuh Mengusir Lalat Berkeliaran di dalam Rumah, Pasti Joss

Leantoro.com. Inilah 6 Cara Ampuh Mengusir Lalat Berkeliaran di dalam Rumah. Lalat merupakan serangga yang sangat mengganggu dan bisa menjadi sumber penyakit untuk keluarga kita, sehingga kita harus tahu cara ampuh mengusir lalat berkeliaran di dalam rumah.

Penyakit yang bisa dibawa oleh lalat di antaranya adalah keracunan makanan, kolera, E. coli, disentri, dan demam tifoid.

Sementara kita juga tahu populasi lalat di rumah bisa jauh lebih besar dari biasanya pada waktu-waktu tertentu,  Namun Anda tidak perlu khawatir, sebab ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk menyingkirkan lalat rumah secara alami.

1. Tanaman dan bunga

Tumbuhan dan bunga dapat ditanam di luar rumah untuk mengusir lalat. Tumbuhan dan bunga yang dapat mengusir lalat antara lain tanaman kemangi, bunga lavender, daun salam, catnip, dan marigold.

2. Cuka dan sabun cuci piring

Tahukah kamu, bahwa ternyata campuran cuka dan sabun cuci piring juga dapat kamu gunakan untuk membantu menjebak lalat yang berkeliaran di dalam rumah.

Caranyapun cukup mudah yaitu dengan mencampurkan cuka apel dan sabun cici piring dengan takaran yang sama ke dalam sebuah gelas.

setelah itu, tutup gelas tersebut dengan plastik dan rapatkan dengan karet gelang. Jangan lupa untuk membuat lubang-lubang kecil di atasnya.

Deterjen dalam sabun akan merusak saluran pencernaan lalat dan juga dapat menghancurkan dinding sel mereka.

3. Cabai rawit dan air

Bahan alami yang satu ini ternyata juga ampuh untuk usir lalat, yaitu Cabai rawit yang dapat membantu mengusir lalat rumah. Caranya, campur dengan air dan semprotkan di sekitar rumah untuk mencegah lalat masuk.

4. Umpan perangkap alami

Anda juga dapat menggunakan makanan atau minuman yang menarik lalat untuk membawa mereka ke dalam sebuah perangkat, atau lem lalat atau bisa juga kertas lalat.

5. Kertas lalat

Selembar kertas lalat yang lengket dapat diletakkan di tempat lalat sering berkeliaran. Anda dapat meletakkan minyak kayu putih pada potongan kertas gantung untuk mengusirnya. Sebab, lalat tidak menyukai aromanya.

6. Jebakan lalat dengan botol soda

Cara membuat jebakan lalat dengan botol soda ini terbilang cukup mudah dilakukan. Ambil botol plastik kosong dan potong sepertiga atasnya.

Taruh air gula di sepertiga bagian bawah lalu letakkan potongan potongan Anda kembali di atasnya, tetapi balikkan sehingga bagian atas botol menghadap cairan.

Dengan cara ini, Anda membuat semacam corong. Lalat akan masuk ke dalam botol, tetapi tidak akan bisa keluar lagi.

Demikianlah 6 Cara Ampuh Mengusir Lalat Berkeliaran di dalam Rumah yang bisa kamu lakukan untuk tetap memberi kenyamanan dan menghindarkan keluarga dari penyakit yang dibawa oleh lalat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *