Mengenal Lebih Dekat UM Metro Pilihanku

News8,608 views

Leantoro.com – Mengenal Lebih Dekat UM Metro Pilihanku. Pendapat dari sebagian orang, yang beranggapan bahwa kampus dimana saja sama, yang penting kuliah kuranglah tepat. Pendapat ini sering kali kita dengar dan memang terjadi disekitar kita.

Pendapat tersebut justru membuat risau para pelajar SMA/SMK atau yang sederajat. Mereka acap kali dihadapkan pada kebimbangan, dalam menentukan perguruan tinggi.

Tak sedikit lulusan SMA/SMK yang berburu bangku perkuliahaan. Mulai dari Perguruan Tinggi Negeri (PTN), maupun perguruan tinggi swasta sebagai muara pendidikan tinggi mereka. Setidaknya untuk 4-5 tahun kedepan.

Pilih Perguruan Tinggi yang Berkualitas

Kualitas perguruan tinggi menjadi salah satu penentu pilihan calon mahasiswa. Semakin berkualitas sebuah perguruan tinggi, semakin banyak calon mahasiswa yang mendaftar.

Indikator berkualitas atau tidaknya sebuah perguruan tinggi, secara umum dipengaruhi oleh kesesuaian Jurusan atau Program Studi dengan minat calon mahasiswa. Lalu, sarana dan prasarana yang mendukung. Fasilitas penunjang yang ada. Biaya yang terjangkau juga bisa menjadi penentu untuk pemilihan perguruan tinggi.

Untuk itu memilih perguruan tinggi haruslah selektif. Memilih perguruan tinggi sama artinya berinvestasi untuk jangka panjang. Harus dicermati, ini bukan perkara yang dapat diselesaikan dalam waktu 3, 4 atau 5 tahun saja.

Bukan sekedar untuk mendapatkan gelar D3, S1, S2 dan S3. Tapi bagaimana di kemudian hari kita dapat mengimplementasikan ilmu kita baik di pekerjaan atau di masyarakat. Keputusan hari ini menjadi pilihan yang tepat untuk menyongsong masa depan.

Sekolah menengah atas yang dilalui merupakan tahap awal untuk memasuki jenjang pendidikan tinggi. Solusi selanjutnya adalah memilih Perguruan Tinggi yang tepat, dan jawabannya ada di UM Metro Pilihanku.

Kenapa UM Metro Pilihanku dan harus direkomendasikan kepada anda sebagai salah satu solusi sukses masa depan?

Sejarah UM Metro di Landasi Nilai-Nilai Islam

Perguruan Tinggi Muhammadiyah adalah amal usaha Muhammadiyah di bidang pendidikan tinggi yang dijiwai dan dilandasi nilai-nilai Islam dan Kemuhammadiyahan pada tataran idiologis-filosofis ataupun praktis aplikatif serta menjadi salah satu kekuatan untuk kelangsungan dan kesinambungan Muhammadiyah dalam mencapai tujuannya sebagai gerakan dakwah dan tajdid yang melintasi zaman.

Universitas Muhammadiyah Metro sebagai bagian dari keluarga besar Perguruan Tinggi Muhammadiyah harus mampu menjawab tantangan masa depan tersebut dengan melaksanakan tugas, fungsi, dan peran sebaik-baiknya.

Keberadaan Universitas Muhammadiyah Metro (UM Metro) merupakan langkah merger (penggabungan) dari:

  • Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan Muhammadiyah Metro
  • Sekolah Tinggi Ekonomi Muhammadiyah Metro
  • Sekolah Tinggi Teknik Muhammadiyah Metro
  • Sekolah Tinggi Ushuluddin Muhammadiyah Metro.

Setelah merger, keempat Sekolah Tinggi tersebut selanjutnya menjadi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), Fakultas Ekonomi (FE), Fakultas Teknik (FT) serta Fakultas Ushuluddin (FU), dalam perkembangan selanjutnya Fakultas Ushuluddin menjadi Fakultas Agama Islam (FAI).  Jika ingin mengetahui sejarah lengkapnya silahkan untuk mengunjungi halaman Sejarah UM Metro.

Sejak 2015 UM Metro telah mendapat Akreditasi “B” dari BAN-PT berdasarkan keputusan BAN-PT No. 0282/SK/BAN-PT/Ak-SURV/PT/IV/2016 yang berlaku hingga tahun 2016

Sertifikat Akreditasi B Universitas Muhammadiyah Metro. sumber : ummetro.ac.id

Visi dan Misi UM Metro Solusi Sukses Masa Depan

UM Metro menjadi salah satu perguruan tinggi yang patut di pilih, dengan pengalaman dan telah banyak meluluskan Sarjana yang berkualitas yang kini bisa bekerja di banyak perusahaan, instansi dan lembaga. Jadi jelas bahwa UM Metro Solusi Sukses Masa Depan untuk kita.

Sesuai dengan Visi UM Metro “Terintegrasinya Nilai-nilai Islam dalam Kompetensi Individu dan Lembaga Menuju Sepuluh Besar Perguruan Tinggi Muhammadiyah Terbaik pada Tahun 2020”

UM Metro menjadi salah satu Perguruan Tinggi di Lampung yang mengedepankan nilai agama didalam kompetensi individu mahasiswa baik yang masih belajar maupun yang telah lulus.

Yang didukung oleh Misi UM Metro yaitu “Menyelenggarakan Pendidikan, Penelitian, Pengabdian Kepada Masyarakat, dan Meningkatkan Iman dan Taqwa, Berkepribadian Profesionalitas Utama Berdasarkan NIlai Keislaman dengan Memperhatikan Situasi dan Kondisi Nasional dan Internasional di Dukung Oleh Sarana dan Prasarana yang Memadai dalam Upaya:

  1. Meningkatkan sumber daya manusia yang menghayati, mengamalkan dan mengembangkan nilai Islam kedalam disain dan aktualisasi kompetensi, sehingga mencerminkan SDM yang profetis (kuat aqidah, ibadah, mu’amalah dan akhlak), intelektualis (menguasai ilmu pengetahuan, teknologi dan seni), humanis (ukhuwah, bertanggung jawab dan empati), dan mempu memelihara dan mengembangkan bidang keahliannya.
  2. Menghasilkan lulusan yang Islami dan profesional untuk memenuhi kebutuhan masyarakat (mubaligh).
  3. Mengembangkan ilmu pengetahuan teknologi dan seni (IPTEKS) yang memberikan manfaat bagi kemaslahatan umat manusia (berhikmah).
  4. Mengembangkan layanan yang prima terhadap civitas akademika, keilmuan, kelembagaan, dan kemasyarakatan.
  5. Mengembangkan kelembagaan yang sehat, mandiri, dan kredibel dalam mengemban amanah persyarikatan

Alamat Lengkap UM Metro

Penasaran dimana alamat lengkap UM Metro? Berikut alamat-alamat Kampus UM Metro di antaranya yaitu:

Kampus 1 (Utama) UM Metro : Alamatnya di Jalan Ki Hajar Dewantara, Nomor 116 Iringmulyo, Kecamatan Metro Timur 34111 Lampung, Indonesia Lampung, Indonesia.
Kampus II UM Metro : Alamatnya di Jalan Ki Hajar Dewantara, 38 Banjar Rejo, Lampung Timur.
Kampus III UM Metro : Alamatnya di Jalan Gatot Subroto Nomor 100, Yosodadi, Metro Timur.
Kampus IV UM Metro : Alamatnya di Jalan Proklamasi, Ganjaragung, Metro Barat.

Informasi lengkap mengenai UM Metro bisa diperoleh melalui website resmi UM Metro di ummetro.ac.id atau bisa juga hubungi nomor telepon 0725-4244542454, Fax 0725-42445, dan Email di um_metro@plasa.com.

Silahkan kunjungi media sosial UM Metro:

Facebook : ummetro.1996
Instagram : @um_metro
Twitter     : @UnivMuhmetro
Youtube   : UMMetro TV

Program Studi UM Metro Kampus Terbaik di Lampung

Untuk menjadi sebuah perguruan tinggi terbaik dan berkualitas, UM Metro perlu proses panjang yang terus menerus bertransformasi semakin baik dari tahun ke tahun.

Kini UM Metro telah memiliki 23 program studi yang bisa kita pilih, baik Program Diploma (D3), Program Sarjana (S1), dan Program Pascasarjana (S2).

Nah, Ingin tahu profil salah satu Fakultas yang ada di UM Metro, yuk kita tonton video Profil Fakultas Agama Islam UM Metro

sumber : www.youtube.com/channel/UCYF9uC8BZBexRYTsNYmnnOw

Untuk mengetahui fakultas dan jurusan apa saja yang ada di UM Metro, silahkan untuk melihat infografis di bawah ini:

Beasiswa di UM Metro

Berbagai macam beasiswa yang bisa didapatkan oleh mahasiswa berprestasi, baik secara akademik maupun non akademik

Beasiswa Potongan 50% Uang Pengembangan

Bagi calon mahasiswa yang memilih Pendidikan Sejarah, Pendidikan Fisika, Pendidikan Bahasa Inggris, D3 Akuntansi dan D3 Keuangan dan Perbankan bisa mengajukan beasiswa ini.

Beasiswa Kader Utusan Persyarikatan se-Kota Metro

Dikhususkan untuk mahasiswa program studi Komunikasi Penyiaran Islam (KPI), dengan syarat wajib hafal Al-Qur’an minimal 10 Juz dan melampirkan surat permohonan beasiswa dari salah satu cabang muhammadiyah di Kota Metro.

Beasiswa Potongan 50% Biaya Kuliah Program Pascasarjana

Diperuntukkan kepada masyarakat yang bekerja di amal usaha Muhammadiyah di wilayah Lampung yang ingin melanjutkan studinya di Program Pascasarjana (S2) UM Metro

Prestasi UM Metro

UM Metro juga berkomitmen kuat untuk mendukung setiap mahasiswa yang memiliki prestasi dari berbagai bidang, maka pantas jika UM Metro menjadi Kampus Terbaik di Provinsi Lampung.

Keberhasilan UM Metro dalam menorehkan berbagai prestasi baru-baru ini, baik dari prestasi non akademik yang diperoleh mahasiswa Pendidikan Matematika UM Metro Trimasrifah, atlet Tapak Suci UM Metro yang berhasil meraih juara 2 Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Pencak Silat 2019, di IIB Darmajaya pada Senin-Rabu/29 April-1 Mei 2019.

UM Metro juga meraih predikat kampus swasta terbaik 3 Se-Sumbagsel (Sumatera Bagian Selatan) dari L2Dikti Wilayah II kategori penilaian Aspek Kelembagaan dan Sumber Daya Manusia Tahun 2019, kelompok Universitas dan Institut.

Hal tersebut membuktikan UM Metro yang tumbuh dan berkembang di Kota Metro Lampung mampu menjadi kampus terbaik dan memiliki nilai plus bagi calon mahasiswa untuk bisa menimba ilmu di UM Metro.

Pendaftaran UM Metro 2019

Meski UM Metro menjadi pilihan banyak orang, namun tidak semua langsung diterima menjadi mahasiswa. Calon Mahasiswa harus mendaftar dan mengikuti serangkaian proses lanjutan yang dilakukan oleh UM Metro, hingga dinyatakan lulus.

Untuk pendaftaran UM Metro  2019 telah menggunakan sistem online melalui halaman : penmaru.ummetro.ac.id.

Jika Anda sudah yakin memilih Universitas Muhammadiyah Metro, maka segera saja untuk melakukan Registrasi Pendaftaran Mahasiswa Baru Secara Online bisa juga langsung datang ke UM Metro.

Biaya Kuliah UM Metro 2019

Biaya kuliah menjadi salah satu faktor penting dalam memilih UM Metro Solusi Sukses Masa Depan, sebagai tempat untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang perguruan tinggi.

UM Metro memberlakukan perbedaan biaya kuliah sesuai dengan gelombang pendaftaran dan juga bidang studi serta jenjang pendidikan. Silahkan cek Rincian biaya kuliah UM Metro sesuai dengan gelombang pendaftaran dibawah ini.

Fasilitas di UM Metro

Tak lengkap jika mengulas UM Metro pilihanku, tanpa menguraikan fasilitas yang dimiliki UM Metro yang saat ini di pimpin oleh Drs. H. Jazim Ahmad, M.Pd. sebagai Rektor Universitas Muhammadiyah Metro.

Berbagai fasilitas penunjang proses belajar mengajar, dan peningkatan keterampilan mahasiswa yang bisa didapatkan di perguruan tinggi yang berlokasi di Kota Metro Lampung.

Di antaranya, seperti, fasilitas olahraga : lapangan olahraga, wall climbing area, dan fasilitas lainnya. Selanjutnya, ada perpustakaan, sarana ibadah, dan teknologi informasi.

Fasilitas penunjang lainnya adalah adanya kalender pendidikan, Free Hotspot, Public Area, Laboratorium di setiap program studi, unit kegiatan mahasiswa (UKM), mini market, ruang kuliah representatif (full ac & full proyektor), lembaga bahasa (Bahasa Inggris & Bahasa Arab), asuransi mahasiswa, lab. micro-teaching, magang kerja di perusahaan dan bank di Kota Metro, dan asrama Pondok Pesantren Muhammadiyah At-Tanwir Metro.

Itulah beberapa alasan mengapa Anda harus tahu tentang kampus UM Metro Pilihaku, sebagai salah satu kampus pilihanku dan solusi sukses masa depan, jadi jangan ragu untuk Kuliah di UM Metro Kampus Terbaik